Like

Join This Site !~

Oke :-)

Home » » Jaringan Wireles Tidak Cocok Untuk Data Besar

Jaringan Wireles Tidak Cocok Untuk Data Besar


JAKARTA - Di Indonesia jaringan nirkabel digunakan untuk menangani hampir seluruh aktivitas internet, padahal daya tampungnya yang lebih kecil dari jaringan fixed lined bisa membuat kongesti (kelebihan beban) lebih mudah terjadi.

Saat ini, ikatakan bahwa 95 persen koneksi internet Indonesia ditangani oleh jaringan nirkabel. Padahal jaringan nirkabel tersebut memiliki daya tampung hanya sepertiga  fixed line (kabel).

"Wireless itu daya tampungnya sepertiga fixed line (kabel), kalau fisik bisa 5 Mb dan idealnya bahkan bisa mencapai 20 Mb. Bahkan Telkom sudah merencanakan yang bisa mencapai 50 Mb," terang Setyanto P. Santosa, ketika dihubungi okezone via ponsel, Selasa (21/2/2012).

Selain perkara daya tampung tersebut, menurut Setyanto, mestinya komposisi antara jaringan nirkabel dengan fixed line adalah 40 persen berbanding 60 persen. "Coba saja  buka internet dengan handphone Anda, koneksinya pasti lambat dan sulit mengakses gambar," tandasnya.

Bila membandingkan diri ke negara lain, pembangunan infrastruktur internet di Indonesia bisa dikatakan terbalik. Negara-negara lain seperti Singapura, Malaysia, atau Australia sudah selesai membangun infrastruktur fisik, baru kemudian masuk mobile internet. Indonesia sebaliknya, sebelum infrastruktur fisik selesai dibangun sudah masuk mobile internet.

Ditambah lagi, setelah masuknya mobile internet kemudian datang 3G. Jaringan 3G semakin memudahkan akses internet lewat perangkat bergerak. Dan karena  di rumah-rumah tidak tersedia jaringan kabel (fixed line), akses dari sana pun dilakukan lewat nirkabel atau ponsel genggam. Banyaknya akses ini membuat jaringan nirkabel congested (kelebihan beban). (tyo)

okezone
Share this article :

Ditulis Oleh : Haris Benchmark

Artikel Jaringan Wireles Tidak Cocok Untuk Data Besar ini ditulis oleh Haris Benchmark pada hari Senin, 12 Maret 2012. Terimakasih atas kunjungan Anda pada blog ini. Kritik dan saran tentang Jaringan Wireles Tidak Cocok Untuk Data Besar dapat Anda sampaikan melalui kotak komentar dibawah ini. Perhatian : Untuk Penyalahgunaan Artikel, Tips dan Trik, Serta Software Aplikasi yang ada dalam blog ini bukan tanggung jawab kami. Terima Kasih

:: Salam, Blogger Newbie ! ::

Source » http://www.belajardarimembaca.blogspot.com

0 komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

BENCHMARK

AUTO PING

Ping your blog, website, or RSS feed for Free
 
Support : Creating Website | Benchmark Template | Benchmark | Benchmark Demosite
Copyright © 2011. Catatan Seorang Newbie~! - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website Inspired Wordpress Hack
Proudly powered by Blogger