CALIFORNIA - Sebuah kabar baru mengatakan iPhone generasi berikutnya akan menggunakan cukup banyak lapisan logam di punggungnya (bagian belakang iPhone).
Dilansir Cnet, Kamis (29/12/2011), Boy Genius Report mengatakan fitur ponsel cerdas Apple generasi baru tersebut kemungkinan akan hadir pada musim gugur tahun depan.
Selain itu, sebuah konstruksi baru yang memadukan alumunium di punggung dan bahan terbuat dari karet atau plastik di sisi-sisinya, akan menghubungkan bagian depan dan belakang perangkat pintar itu.
Tentu saja, ini bukan pertama kalinya Apple dikabarkan akan memasangkan punggung logam untuk iPhone-nya di masa depan. Mengutip sumber dari Foxconn, yang tak ingin disebutkan namanya, sebuah laproan dari 9to5Mac di bulan Maret lalu mengatakan, bahwa Apple saat itu sedang menggodok suatu model perangkat yang memiliki punggung datar dan berbahan dasar logam.
Kemudian, di bulan Agustus, ketika beredar kabar yang menyatakan iPhone berikutnya hadir dengan layar lebih kecil dari 4 inci, DigiTimes juga mewartakan bahwa punggung perangkat tersebut akan diubah menjadi casis logam, bukan kaca.
Kenyataannya, yang terjadi pada bulan Oktober adalah terungkapnya iPhone 4S, dengan beberapa peningkatan hardware dan software. Namun tidak berbeda dengan pendahulunya, iPhone 4S masih menggunakan bahan kaca untuk bagian belakangnya.
Pengguna iPhone 4 dan 4S yang tertarik memasang punggung logam di ponsel pintarnya, dapat memperolehya dari produsen casing pihak ketiga. Pilihan ini seperti halnya modifikasi tidak sah lain yang harus membuka perangkat, sehingga menghapus garansi iPhone tersebut. (tyo)
Sumber : oke zone
0 komentar:
Posting Komentar